Wednesday, June 25, 2008

Perumpamaan tentang Keledai

Kenaikan harga BBM baru-baru ini membuat banyak orang di Indonesia tertekan. Harga-harga bahan pokok dan biaya transportasi naik, sedangkan pendapatan mereka masih tetap seperti sebelumnya. Demonstrasi merebak dimana-mana, menuntut turunnya harga BBM.

Namun justru hal ini memperlihatkan seberapa besar mental dan kreatifitas bangsa Indonesia.
Rata-rata bangsa yang maju didunia, adalah bangsa yang berjiwa besar dan mempunyai tingkat kreatifitas tinggi.

Berikut ada sebuah perumpamaan tentang seekor keledai,

Suatu hari keledai milik seorang petani jatuh ke dalam sumur. Hewan itu menangis dengan memilukan selama berjam-jam semetara si petani memikirkan apa yang harus dilakukannya.

Akhirnya, Ia memutuskan bahwa hewan itu sudah tua dan sumur juga perlu ditimbun (ditutup - karena berbahaya) ; jadi tidak berguna untuk menolong si keledai. Dan ia mengajak tetangga-tetangganya untuk datang membantunya. Mereka membawa sekop dan mulai menyekop tanah ke dalam sumur.

Pada mulanya, ketika si keledai menyadari apa yang sedang terjadi, ia menangis penuh kengerian.Tetapi kemudian,semua orang takjub, karena si keledai menjadi diam. Setelah beberapa sekop tanah lagi dituangkan ke dalam sumur, si petani melihat ke dalam sumur dan tercengang karena apa yang dilihatnya.

Walaupun punggungnya terus ditimpa oleh bersekop-sekop tanah dan kotoran, si keledai melakukan sesuatu yang menakjubkan. Ia mengguncang-guncangkan badannya agar tanah yang menimpa punggungnya turun ke bawah, lalu menaiki tanah itu. Sementara tetangga-2 si petani terus menuangkan tanah kotor ke atas punggung hewan itu, si keledai terus juga menguncangkan badannya dan melangkah naik.
Segera saja, semua orang terpesona ketika si keledai meloncati tepi sumur dan melarikan diri !

Kehidupan terus saja menuangkan tanah dan kotoran kepada kita, segala macam tanah dan kotoran. Cara untuk keluar dari 'sumur' (kesedihan, masalah,dsb) adalah dengan menguncangkan segala tanah dan kotoran dari diri kita (pikiran, dan hati kita) dan melangkah naik dari 'sumur' dengan menggunakan hal-hal tersebut sebagai pijakan.

Setiap masalah-masalah kita merupakan satu batu pijakan untuk melangkah. Kita dapat keluar dari 'sumur' yang terdalam dengan terus berjuang, jangan pernah menyerah, kreatif dalam menyikapi masalah !

Ada sebuah aturan sederhana tentang Kebahagiaan :

1. Bebaskan dirimu dari kebencian
2. Bebaskanlah pikiranmu dari kecemasan
3. Hiduplah sederhana.
4. Berilah lebih banyak.
5. Tersenyumlah.
6. Miliki teman yang bisa membuat engkau tersenyum.

Seseorang yang baik hati telah mengirimkan hal ini untuk saya pikirkan, dan sekarang saya meneruskannya kepada Anda dengan maksud yang sama.

"Entah ini adalah waktu kita yang terbaik atau waktu kita yang terburuk, tetapi inilah satu-satunya waktu yang kita miliki saat ini !"

Jangan pernah menyerah pada setiap masalah, dan bersyukurlah akan segala sesuatu yang kita hadapi.

Saya mempunyai sebuah e-book untuk dishare kepada teman-teman, SUCCESSEVA.pdf mungkin Anda pernah dengar? e-book ini banyak memberikan semangat baru disaat saya merasa sudah jatuh terlalu dalam dalam kehidupan.
Beberapa kutipan dari e-book tersebut :

Today is life-the only life you are sure of. Make the most of today. Get interested in something. Shake yourself awake. Develop a hobby. Let the winds of enthusiasm sweep through you. Live today gusto. - Dale Carnegie

Now is the only time there is. Make your now wow, your minutes miracles, and your days pay. Your life will be magnificently lived and invested, and when you die you will have made a difference. - Mark Victor Hansen

Optimism is the one quality more associated with success and happiness than any other. - Brian Tracy

Develop an attitude of gratitude, and give thanks for everything that happens to you, knowing that every step forward is a step toward achieving something bigger and better than your current situation. - Brian Tracy

There are many people who have big plans but their big plans never come true. The reason is, too many people have big plans but fail to keep their small agreements - Robert T. Kiyosaki

Powered by ScribeFire.

Tuesday, June 24, 2008

DEMO LAGI... ANARKIS LAGI...

Aksi demonstrasi dari mahasiswa yang menuntut diturunkannya harga BBM kemarin digelar di Gedung DPR/MPR dan didepan Kampus Atma Jaya Semanggi.
Aksi ini buntut dari diadakannya Temu Aktivis yang berlangsung di Tugu Proklamasi sehari sebelumnya.

Namun sayang beribu sayang... lagi-lagi aksi tersebut dinodai dengan aksi anarkis mahasiswa yang katanya berpendidikan tinggi.

Atau mereka, para mahasiswa itu adalah jebolan sekolah-sekolah yang dulu suka tawuran? Sehingga sekarang ketika kalian sudah jadi mahasiswa, masih suka tawuran, tapi dengan lawan yang lebih tinggi derajatnya, pemerintah/polisi?

Atau di kampus mereka ada mata kuliah baru, Anarkis?

Kalau tidak,

Dimana intelektualitas mereka?

Dimana moral mereka?

Katanya mereka membela kepentingan rakyat?



Mobil operasional pemerintah, pagar DPR, jalan tol yang mereka rusak, itu semua dibeli dan dibangun oleh pemerintah duitnya dari mana?

Dari Duit Rakyat Bung! Rakyat bayar pajak, kalian merusaknya!

Mungkin itu semua dilakukan karena para mahasiswa tersebut belum merasakan bagaimana membayar pajak, karena mereka belum punya NPWP.

Sadarlah kalian yang katanya membela kepentingan rakyat banyak tersebut, masih banyak yang bisa kalian lakukan untuk membela dan menolong rakyat miskin dengan cara yang lebih elegan!

Bantulah dengan memberi sumbangan ke Panti Asuhan.

Memberikan pendidikan/kursus gratis (Komputer/Bahasa Inggris/Matematika) di lingkungan Anda, terutama bagi anak-anak orang yang tak mampu.

Masih banyak cara lain lagi untuk melakukan sesuatu bagi bangsa ini, tapi tolong, jangan anarkis!

Alway being Gratitude...

Powered by ScribeFire.

Monday, June 23, 2008

Memotong Posting/Tulisan

Iseng-iseng hari Minggu yang lalu saya coba buka blog pake Opera Mini di hp O2. Waaah... ternyata lambat banget. Loading pagenya nyampe 77kb dibandingin sama blog-blog lain yang cuma 40kb – 55kb. Otomatis selain waktu loading-nya lama juga pasti cost-nya juga bertambah donk... :) Harus di perkecil nich, tapi gimana caranya?

Yang pertama terpikirkan oleh saya, widget-widget yang buaanyak itu harus dipangkas, yang gak penting-penting amat dibuang.

Setelah itu?

Oh iya, saya sering berkunjung ke blog-nya mas pram, saya tertarik dengan dipotongnya tulisan beliau sehingga nggak makan tempat, trus tinggal klik ...read more-nya untuk membaca tulisannya lebih lanjut.

Tapi gimana caranya? Setelah google-ing sana-sini akhirnya ketemu juga di Abahnya Chacha Blog.

Setelah utak-atik sedikit, dari 77kb turun ke 65kb. Lumayan... Nah buat yang mau nyoba di blog-nya sendiri, ni aku copy-in dari artikelnya si Abah.

Bah, pinjem artikelnya ya...


* Masuk menu Layout.
* Klik menu Edit HTML.

* Klik Expand Widget Template, kemudian
* Cari kode seperti ini :


} ]]></b:skin>

* Masukkan Kode dibawah ini setelah kode tersebut :

<style>
<b:if cond='data:blog.pageType == "item"'>
span.fullpost {display:inline;}
<b:else/>
span.fullpost {display:none;}
</b:if>
</style>

* Cari kode seperi ini :

<p><data:post.body/></p>

* Tambahkan kode ini sesudahnya :

<b:if cond='data:blog.pageType != "item"'>
<a expr:href='data:post.url'>Read More...</a>
</b:if>


Selesai.

Di awal setiap Posting yang akan dipotong tambahkan kode

<span class="fullpost">

Dan kemudian tambahkan kode </span> diakhir posting.

Agar lebih mudah melakukan find, copy dan paste sebaiknya menggunakan Firefox atau Portable Firefox, dijamin pekerjaan Anda lebih mudah.

Selamat Mencoba

Powered by ScribeFire.

Sunday, June 22, 2008

For Blogwalkers

Are you have a blog and also a blogwalkers? Then you should doing this : Comment!

Sometimes we get seriously writing own blogs that even when we are actively reading other blogs (blogwalkers), we just end up a blogwalking and not commenting on them, even if we have something interesting to say on it.
But actually commenting on other blogs is a large part of any blogger's marketing strategy to promoting their own blog, especially if your blog is fairly new with a low traffic rate. Here is why you should really be commenting on other people's blogs and how you should do it.

Become known by the blog you comment on

It can be a great way to introduce your blog to another blog in the community you want to connect with, especially if your blog is brand new. I tend to visit all URLs from new commenters on my blog, and yes, I have subscribed to some of those feeds. And in this world with millions active blogs, chances are I might not have found those blogs if they hadn't commented on my blog first.

Recognition

You know the old saying that ads need to be seen 7 times before they generate a response from the consumer? The same thing applies to blogs. If someone sees you commenting regularly on blogs - especially multiple blogs in the same community - eventually people will get curious and click on your link to see what it is you do or write. So while that comment you left on a blog might not actually result in a clickthrough to your own blog, there is a good chance at least a few people read it and your name (or your blog name) will be in the back of their head for the next time they run into one of your comments.

Traffic

Yes, you can actually get a significant amount of traffic to your blog simply by including your URL when you make a comment. And the faster you comment after the blog post goes up, the more likely people will click your link. Just make sure you are including your URL in the URL field… don't add it as a signature which can seem pretty spammy and could end up resulting in your comment being disapproved. Commenting on the right blogs can lead to a substantial amount of steady traffic if you make it a habit, and comment on the right blogs at the right time.

New Subscribers

Yes, you can get new subscribers simply by leaving comments on other's blogs. First, you have to make sure your comment is good, insightful and top quality. Anytime I come across a really good comment someone has made on a blog, it makes me interested to know what else that person has to say in their own venue. And if I find their blog quality backs up the quality of the comment, I will subscribe to their feed.

Backlinks

Yes, not all blogs automatically nofollow links made by those who comment. Some have requirements to make it followed, such as X number of comments or approval by the blog author, so make a note of those blogs and comment more frequently on those, especially if they are considered authority blogs in your space.

Pay Off

Many people/bloggers complain it takes too much time to comment on another blog. But if you have read the article anyway, it doesn't take much time to post a quick comment or response on what you read. Don't think you have to write something lengthy, even a "Yes, I had the same response when I did XYZ on my blog a few months ago" is fine. The return on the time investment is one of the best things you can do for your blog.

It is important to comment on other's blogs regardless of the popularity of your blog. But when you are starting out, commenting can be a crucial component that can actually make or break your blog. What do you think is harder? Encouraging a blogger to link to your brand spanking new blog, or getting traffic from that blog by people who read your comment there?

Commenting by far! Then the traffic and links will naturally follow.


Powered by ScribeFire.