Friday, November 25, 2011

Maxthon3 Web Browser

Sebal dengan Google Chrome yang belakangan ini sering Crash, akhirnya sayapun mencari-cari web browser lainnya yang lebih stabil dan cepat.

Opera 11 saya coba dan hasilnya kurang memuaskan, Firefox v.8 bagus namun lambat dalam loading page-nya tetapi cukup stabil, Safari ... ga mau lagi, lemot, dan akhirnya ketemu juga ..

Maxthon3 Web Browser, ... ringan, cepat dan stabil dalam mengakses website di internet.

Sudah 1 minggu ini saya coba browsing menggunakan Maxthon 3, cukup memuaskan, dibandingkan Chrome yang sehari bisa 2x Crash kayak minum obat, Maxthon3 belum pernah sekalipun crash. Hanya sayangnya ada beberapa Website yang tidak dapat dibuka sempurna oleh Maxthon, contohnya ya Blogger.com ini, saya terpaksa menggunakan Firefox lagi, karena lagi-lagi Google Chrome-nya Crash Boom Bang ...hehehehe ...




Saat ini Maxthon mempunyai 3 varian, 2 varian web browser pc dan satu varian untuk android.

Maxthon mempunya GUI yang mudah dimengerti dan sangat apik dan tentu saja terdapat add-on dan skin yang bagus.


Maxthon Smart Acceleration
Maxthon's Smart Acceleration caches the sites you visit most to speed up your browsing and page display. ... untuk yang satu ini saya puji Maxthon3 sebagai salah satu browser tercepat disamping Google Chrome. Sempat saya coba perbandingkan antara Google Chrome dengan Maxthon 3, hasilnya berimbang.

Masih penasaran apa saja sih yang bagus2 di Maxthon3, coba Anda kunjungi web ini sebagai acuan : What's New on Maxthon3.

Beberapa Screenshot Web browser Maxthon yang saya pakai bisa dilihat berikut ini, ada fitur2 yang tidak kita temui di browser2 lainnya seperti : Feed Reader, Online Notepad, Snap, Night Mode :
Feed Reader


Oh iya, Maxthon3 juga punya Thunder Download Manager yg fungsinya dan kemampuannya sama dengan IDM (Internet Download Manager), bisa download langsung video flash dari online video yg kita ingin simpan, sangat menarik.
Oleh karena itu sekarang Maxthon3 sudah 1 minggu ini menjadi Default Web Browser di kompie saya. Nama boleh kurang terkenal, namun kualitas tidak diragukan lagi.

Seperti Firefox yang punya Portable version, Maxthon3 pun juga ada, boleh Anda download disini :
Portable Version of Maxthon3 Download Link - 21,6 MB.

Untuk mencoba Maxthon versi lama bisa Anda download disini : Maxthon Old Version

No comments: